Analisis Kesuksesan Aplikasi Studi Komprehensif YukNgaji (SKY) Menggunakan Model Delone dan McLean
DOI:
https://doi.org/10.32409/jikstik.21.4.3215Keywords:
YukNgaji (SKY), Model DeLone dan McLean, SmartPLS, PLS-SEMAbstract
Aplikasi Studi Komprehensif YukNgaji (SKY) merupakan salah satu media informasi berbasis Android dan IOS yang memberikan informasi kajian pada komunitas YukNgaji. Aplikasi tersebut perlu kajian dengan menggunakan modelĀ DeLone dan McLean untuk meningkatkan kepuasaan pengguna sehingga mampu mengembangkan aplikasi yang lebih baik. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kesuksesan aplikasi SKY menggunakan model DeLone dan McLean. Metode penelitian secara kuantitatif kepada 100 responden dari komunitas YukNgaji. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan metode PLS-SEM. Hasil penelitian didapatkan pengaruh yang signifikan pada kepuasan pengguna adalah kualitas pelayanan (t-statistic 3,756 dan p-value 0,000) dan manfaat bersih (t-statistic 3,137 dan p-value 0,002). Kesimpulan penelitian menunjukkan kualitas informasi dan kualitas pelayanan perlu ditingkatkan untuk mendapatkan respon yang lebih baik terhadap penggunaan aplikasi SKY.