Algoritma Zigzag Scan Menggunakan Metode Pemetaan Untuk Mendukung Proses Kompresi Citra JPEG
Keywords:
Citra, Kompresi, Pemetaan, zigzag scanAbstract
Kapasitas data multimedia terus bertambah, hal ini mengakibatkan jumlah data semakin besar sehingga membutuhkan jalur komunikasi yang besar. Salah satu cara untuk mengurangi ukuran data citra yaitu dengan cara memampatkan atau mengkompresi data citra, sehingga dapat meningkatkan kecepatan pengiriman data citra tanpa banyak mengurangi kualitas citra itu sendiri. Salah satu bagian dari algoritma JPEG yang dapat menentukan rasio kompresi dan kecepatan proses kompresi data adalah algoritma Zigzag Coding atau Zigzag Scan. Penelitian ini mengembangkan suatu teknik optimalisasi algoritma zigzag scan dengan metode pemetaan. Zigzag scan dengan metode pemetaan merupakan proses pengurutan data hasil DCT-terkuantisasi sesuai dengan urutan posisi yang sudah ditentukan secara zigzag. Proses pemetaan dilakukan antara urutan data masukan dan urutan posisi zigzag. Optimalisasi zigzag scan dengan metode pemetaan telah berhasil dikembangkan yaitu mampu meningkatkan waktu proses pengurutan koefisien-koefisien DCT-terkuantisasi yaitu 6 kali lebih cepat dari cara pengurutan berdasarkan pola zigzag yang ada saat ini, karena dengan menggunakan metode pemetaan data input langsung ditempatkan berdasarkan urutan posisi yang sudah ditentukan tanpa adanya perbandingan nilai dan tidak banyak proses perulanganDownloads
Download data is not yet available.
Downloads
Published
2022-09-13
How to Cite
Robby Candra, Sarifuddin Madenda, & Sunny Arief Sudiro. (2022). Algoritma Zigzag Scan Menggunakan Metode Pemetaan Untuk Mendukung Proses Kompresi Citra JPEG. Prosiding Seminar SeNTIK, 1(1), 92–96. Retrieved from https://ejournal.jak-stik.ac.id/index.php/sentik/article/view/3131
Issue
Section
Articles